Berita

CEK FAKTA: Salah, Pemindahan Ibu Kota Negara ke Kaltim adalah Program PKI Tahun 1955

Minggu, 23 Januari 2022 - 16:14
CEK FAKTA: Salah, Pemindahan Ibu Kota Negara ke Kaltim adalah Program PKI Tahun 1955 Tangkapan layar video seseorang yang menyebutkan bahwa pemindahan ibu kota negara adalah Program PKI Tahun 1955.

TIMES JAKARTA, JAKARTA – Beredar video pernyataan dari seseorang yang menyebut pemindahan ibu kota negara dari Jakarta ke Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur (Kaltim) adalah program Partai Komunis Indonesia (PKI) tahun 1955.

Video berdurasi 2 menit 12 detik  tersebut dibagikan oleh akun Facebook Sulaeman pada 20 Januari 2022. Pengguna akun tersebut juga menyertakan narasi berikut:

Paham kan klo pemindahan ibukota itu program PKI

cek faktaPemindahan Ibu Kota Negara 2Sumber: Facebook (https://www.facebook.com/groups/1701460750147033/posts/2813420872284343/)

Benarkah hal tersebut?

CEK FAKTA

Berdasarkan penelusuran tim Cek Fakta TIMES Indonesia, klaim bahwa pemindahan ibu kota dari Jakarta ke Kalimantan Timur adalah program PKI tahun 1955, salah. 

Mengutip situs kominfo.go.id, isu bahwa pemindahan ibu kota ke Kalimantan merupakan usulan PKI adalah tidak benar. Pemindahan ibu kota ke Kalimantan merupakan keputusan Pemerintah sebagai langkah untuk mengurangi beban DKI Jakarta. 

Kondisi Jakarta sekarang sudah jenuh dan sulit melakukan pengembangan karena keterbatasan lahan. Tujuan lainnya adalah pemerataan pembangunan di Indonesia yang selama ini masih terpusat di Pulau Jawa. 

Adapun Kalimantan Timur dipilih karena dinilai strategis, berada di tengah tengah wilayah Indonesia dan minim resiko bencana seperti banjir, gempa bumi, dan tsunami. Alasan lainnya dukungan infrastruktur yang lebih lengkap serta adanya lahan pemerintah seluas 180.000 hektare.

cek faktaPemindahan Ibu Kota Negara 3Sumber: [HOAKS] PKI Usulkan Pemindahan Ibukota ke Kalimantan | Kemkominfo RI

Sebelumnya, klaim serupa terkait isu pemindahan ibu kota merupakan program PKI pernah muncul beberapa bulan lalu. Cek Fakta medcom.id, telah melakukan pemeriksaan atas klaim tersebut. Hasilnya, klaim tersebut hoaks lama yang beredar kembali.

cek faktaPemindahan Ibu Kota Negara 4Sumber: [Cek Fakta] Pemindahan Ibu Kota ke Kaltim Program PKI Tahun 1955? Ini Faktanya | Medcom

KESIMPULAN

Hasil penelusuran Tim Cek Fakta TIMES Indonesia, klaim bahwa pemindahan ibu kota dari Jakarta ke Penajam Paser Utara, Kaltim, adalah program PKI tahun 1955, salah. Faktanya, klaim tersebut merupakan hoaks lama yang beredar. Adapun pemindahan ibu kota ke Kaltim, merupakan keputusan pemerintah dengan berbagai pertimbangan. 

Menurut misinformasi/disinformasi yang dikategorikan oleh FirstDraft, konten tersebut masuk ke dalam kategori misleading content (konten menyesatkan). Konten jenis ini dibuat secara sengaja dan diharap mampu menggiring opini sesuai dengan kehendak pembuat informasi.

Misleading content dibentuk dengan cara memanfaatkan informasi asli, seperti gambar, pernyataan resmi, atau statistik, akan tetapi diedit sedemikian rupa sehingga tidak memiliki hubungan dengan konteks aslinya.

---

Cek Fakta TIMES Indonesia

TIMES Indonesia adalah media online yang sudah terverifikasi faktual di Dewan Pers. Dalam kerja melakukan cek fakta, TIMES Indonesia juga bekerja sama dengan 23 media nasional dan lokal, untuk memverifikasi berbagai informasi hoaks yang tersebar di masyarakat.

Jika anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silakan menyampaikan kepada tim CEK FAKTA TIMES Indonesia di email: [email protected] atau [email protected] (*)

Pewarta : Imadudin Muhammad
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jakarta just now

Welcome to TIMES Jakarta

TIMES Jakarta is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.