https://jakarta.times.co.id/
Berita

Lonjakan Arus Balik, Puan Maharani Minta Ini ke Petugas

Senin, 15 April 2024 - 14:28
Lonjakan Arus Balik, Puan Maharani Minta Ini ke Petugas Ketua DPR RI Puan Maharani (FOTO: Dok. Puan Maharani).

TIMES JAKARTA, JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani, mengajukan permintaan kepada petugas dari lembaga terkait agar tetap waspada dalam mengantisipasi tingginya arus balik Lebaran 2024.

"Saya meminta pihak-pihak yang bertugas terus siaga membantu keamanan dan kelancaran para pemudik sampai arus balik selesai,” katanya dalam keterangan persnya yang diterima TIMES Indonesia, Senin (15/4/2024).  

Ia juga mengingatkan para pemudik untuk tetap waspada dan berhati-hati saat kembali dari perjalanan pulang ke kampung halaman.

“Libur Idul Fitri sebentar lagi usai, dan banyak masyarakat yang mulai kembali pulang setelah berlebaran dan berlibur dari kampung halamannya," ucapnya.

Menurutnya, pengawalan oleh petugas kepolisian dan Dinas Perhubungan (Dishub) bagi kendaraan pemudik diperlukan di lokasi-lokasi yang dianggap rentan, mengingat puncak arus balik Lebaran 2024 diperkirakan terjadi pada Minggu dan Senin (15/4/2024) hari ini.

"Terutama bagi pemudik bermotor. Biasanya dari pelabuhan banyak kendaraan keluar di saat bersamaan setelah turun dari kapal penyeberangan. Dengan pengawalan dari petugas, keamanan pemudik akan lebih terjamin," jelasnya.

Selain itu, anak dari Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri tersebut juga mengharapkan pihak kepolisian untuk melakukan penilaian yang hati-hati dalam menerapkan rekayasa lalu lintas, sambil bersiap untuk mengantisipasi lonjakan kendaraan yang signifikan secara tiba-tiba.

"Optimalkan pos-pos keamanan serta pos pelayanan, dan tentunya pos kesehatan di setiap titik keramaian," tegasnya.

Menurut pandangannya, peningkatan efisiensi pos keamanan dan pos layanan menjadi hal yang krusial sebagai langkah pencegahan, mengingat terjadi beberapa kecelakaan serius selama musim mudik sebelumnya.

Selain itu, Puan juga memberikan dukungan terhadap kebijakan gabungan work from office (WFO) dan work from home (WFH) bagi aparatur sipil negara (ASN) guna mengurangi kemacetan saat arus balik Lebaran 2024, dan dia menganggap bahwa kebijakan semacam itu dapat diikuti oleh lembaga atau instansi non-pemerintah lainnya.

"Kita sudah belajar saat pandemi COVID-19 lalu, sistem masuk bergantian ke kantor dengan metode WFH ternyata bisa membantu. Tentunya harus disesuaikan dengan kondisi kantor masing-masing," tuturnya.

Terlebih lagi, Mantan Menko PMK RI itu kemudian menyarankan kepada para pemudik untuk tetap waspada saat melakukan perjalanan pulang, mengingat curah hujan yang tinggi telah terjadi di beberapa wilayah dalam beberapa waktu belakangan ini.

"Selalu waspada, khususnya yang membawa kendaraan pribadi. Pastikan kondisi prima, dan beristirahat saat lelah. Perhatikan juga prakiraan cuaca demi kelancaran saat perjalanan," jelasnya.

"Semoga, semua tiba di tujuan dalam kondisi aman, dan selamat kembali beraktivitas untuk seluruh masyarakat," tambahnya. (*)

Pewarta : Farid Abdullah Lubis
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jakarta just now

Welcome to TIMES Jakarta

TIMES Jakarta is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.