https://jakarta.times.co.id/
Pendidikan

Kemenag Umumkan Hasil Seleksi SPAN-PTKIN Pada 2 April 2024 Mendatang

Minggu, 31 Maret 2024 - 14:22
Kemenag Umumkan Hasil Seleksi SPAN-PTKIN Pada 2 April 2024 Mendatang Kegiatan rapat sidang kelulusan yang dihadiri oleh Panitia Nasional, Rektor, dan Wakil Rektor bidang akademik dari seluruh PTKIN serta dibuka oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kemenag M. Ali. (FOTO: dok. Kemenag) 

TIMES JAKARTA, JAKARTA – Kementerian Agama (Kemenag) melalui Panitia Seleksi Prestasi Akademik Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (SPAN-PTKIN) 2024 akan mengumumkan hasil kelulusan seleksi masuk PTKIN pada 2 April 2024 mendatang.

Pengumuman kelulusan SPAN-PTKIN 2024 tersebut sejalan dengan terselenggaranya rapat sidang kelulusan yang dihadiri oleh Panitia Nasional, Rektor, dan Wakil Rektor bidang akademik dari seluruh PTKIN serta dibuka oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kemenag M. Ali Ramdhani.

Dalam sidang yang digelar di Novotel Jakarta pada Jum'at (29/3/2024) lalu, Sekjen Kemenag yang akrab disapa Kang Dhani menegaskan PTKIN harus mengambil sejumlah langkah strategis untuk menarik calon mahasiswa yang berkualitas.

Abu-Rokhmad.jpgPlt Dirjen Pendidikan Islam Kemenag Abu Rokhmad. (FOTO: dok. Kemenag) 

Hadir juga Plt Dirjen Pendidikan Islam Kemenag Abu Rokhmad yang memberikan pandangan mendalam tentang pentingnya seleksi yang berkualitas untuk membangun pendidikan keagamaan.

“Lewat proses seleksi yang objektif semoga kita dapat melahirkan pakar-pakar, anak-anak hebat dari seluruh Indonesia,” ucap Abu Rokhmad dalam keterangan tertulisnya kepada TIMES Indonesia, Minggu (31/3/2024).

Ia mengatakan bahwa pendidikan tinggi harus berperan menghasilkan para ilmuwan dan pakar di berbagai bidang, serta berkontribusi dalam transmisi nilai moderasi beragama dan peningkatan kualitas PTKIN, antara lain dimulai dari seleksi masuk seperti ini.

“Jika inputnya bagus, proses belajar-mengajar berkualitas, maka lulusannya juga berkualitas. Para alumni ini mampu bersaing dengan alumni lain dan bekerja di berbagai bidang,” kata Abu Rokhmad yang juga merupakan Guru Besar UIN Walisongo ini.

Sidang kelulusan juga menjadi momen pelaporan enam inovasi baru yang dilakukan oleh Panitia Nasional dalam proses seleksi SPAN-PTKIN 2024, termasuk pengembalian kewenangan kelulusan ke masing-masing kampus, penggunaan Bot helpdesk, pengembangan aplikasi SPAN-PTKIN berbasis android, reformulasi sistem skoring, dan peningkatan mutu seleksi melalui audit internal, seperti dilaporkan oleh Ketua Panitia Nasional PMB PTKIN, Nyayu Khadijah. (*) 

Pewarta : Ahmad Nuril Fahmi
Editor : Deasy Mayasari
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jakarta just now

Welcome to TIMES Jakarta

TIMES Jakarta is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.