https://jakarta.times.co.id/
Berita

SBDM Gelar WhatsApp Marketing Revolution Bareng META dan Mekari Qontak

Jumat, 31 Mei 2024 - 10:57
SBDM Gelar WhatsApp Marketing Revolution Bareng META dan Mekari Qontak SBDM gelar kegiatan Seminar tentang Whatsapp Marketing Revolution. (FOTO: dok. SBDM)

TIMES JAKARTA, JAKARTA – Sekolah Bisnis Digital Marketing (SBDM) bekerja sama dengan perusahaan META dan MEKARI QONTAK mengadakan acara Seminar Whatsapp Marketing Revolution yang diselenggarakan di Hotel Yellow Manggarai Jakarta pada Senin, 27 Mei 2024 lalu. 

Seminar Whatsapp Marketing Revolution yang digelar SBDM sendiri mengusung tema tentang pemanfaatan dan optimasi WA API serta META Ads untuk mendukung sistem operasional, sales dan marketing bisnis di era digital. 

Bersama CEO sekaligus Founder SBDM, Erwin Sapoetra, hadir juga salah satu perwakilan dari META sebagai pembicara yaitu Monica Feng dan Aries Triwahyudi selaku Strategic Partner Manager serta Lingga Mahesa Riella dari MEKARI QONTAK selaku Product Manager.

Sebagai pemrakarsa acara, Erwin Sapoetra menjelaskan tentang manfaat penggunaan fitur WhatsApp yang lebih lengkap selain untuk media komunikasi langsung dan real time dengan pelanggan.

“WhatsApp juga memberikan dampak yang luas yaitu membangun jaringan pemasaran, dalam digital marketing ini sangat penting sebagai proses perjalanan dari prospek menjadi pelanggan,” terang Erwin Sapoetra dalam keterangan persnya kepada TIMES Indonesia, Jumat (31/5/2024). 

Selain itu dalam paparan yang disampaikan oleh Aries Triwahyudi selaku Strategic Partner Manager Meta membahas terkait strategi iklan WhatsApp yang memudahkan pelaku usaha dan bagi para UMKM mendapatkan prospek serta meningkatkan penjualan.

SBDM-a.jpg

“Apalagi sekarang sudah semakin lengkap fitur yang ada di WhatsApp Bisnis dan bisa langsung memasang iklan bersponsor langsung dari WhatsApp disebarkan lebih luas di Instagram dan Facebook,” paparnya. 

Kegiatan seminar tersebut juga mendapatkan antusias dari para hadirin, hal ini terlihat dari jumlah peserta serta banyaknya pertanyaan yang diajukan, karena rata-rata peserta adalah pemilik usaha yang selama ini menggunakan iklan Meta sebagai saluran pemasaran serta WA sebagai media penjualan.
 
Hadir juga Monica Feng yang datang langsung dari Singapura, ia menyampaikan setiap bisnis memiliki kebutuhan dan target pasar yang berbeda, sehingga tidak ada satu strategi yang pasti berhasil untuk di semua media.

“Tapi dengan melakukan eksperimen serta analisa kinerja dan data iklan dan beradaptasi dengan perubahan perilaku konsumen, maka kita dapat menemukan insight iklan yang paling efektif untuk mendapatkan promosi yang menghasilkan,” imbuhnya. 

Terakhir, Lingga Mahesa Riella selaku Product Manager Mekari Qontak menegaskan bahwa Mekari Qontak sebagai software CRM berbasis cloud memberikan solusi yang handal untuk meningkatkan produktivitas SDM di perusahaan dalam menjaga hubungan dengan pelanggan, mengelola database lebih mudah sehingga tujuan bisnis lebih cepat tercapai. 

“Jadi dengan memanfaatkan data dan analisis yang diberikan oleh CRM pebisnis dapat membangun hubungan yang lebih dalam dan berkelanjutan dengan pelanggan sehingga ke depannya dapat menimbulkan loyalitas pelanggan,” tandasnya. (s)

Pewarta : Ahmad Nuril Fahmi
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jakarta just now

Welcome to TIMES Jakarta

TIMES Jakarta is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.