https://jakarta.times.co.id/
Berita

269 Keluarga Terdampak Longsor Cibeunying Cilacap Masuk Daftar Relokasi

Selasa, 18 November 2025 - 11:30
269 Keluarga Terdampak Longsor Cibeunying Cilacap Masuk Daftar Relokasi Gubernur Jateng Ahmad Luthfi (kanan), memberikan santunan kepada korban longsor, Desa Cibeunying, Majenang, CIlacap, Jawa Tengah, Minggu (16/11/2025). (FOTO: Antara)

TIMES JAKARTA, JAKARTA – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menetapkan sebanyak 269 keluarga terdampak tanah longsor di Desa Cibeunying, Kecamatan Majenang, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, sebagai penerima relokasi tempat tinggal.

Kepala BNPB Suharyanto mengatakan relokasi menjadi keharusan mengingat kondisi wilayah yang dinilai tidak lagi aman untuk dihuni. Menurutnya, kesiapan lahan relokasi menjadi faktor pertama yang harus diselesaikan pemerintah daerah.

“Laporan yang saya terima, lokasi relokasi sudah ada dan jaraknya tidak jauh, sekitar 2,5 kilometer,” ujarnya dalam keterangan di Jakarta, Selasa.

BNPB menekankan bahwa keamanan lahan wajib dipastikan, termasuk kesesuaian dengan rekomendasi Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM). Analisis Badan Geologi menyebut wilayah Cibeunying berada pada zona prakiraan gerakan tanah menengah dengan kondisi morfologi berupa perbukitan berkemiringan landai hingga curam.

Secara geologi, area tersebut tersusun oleh tanah pelapukan tebal berwarna cokelat, gembur, jenuh air, dan memiliki ketebalan lebih dari 10 meter—faktor yang memperbesar potensi longsor.

“Agar kejadian yang sama tidak berulang di lokasi yang baru, keamanan lahannya harus benar-benar dipastikan. BNPB siap membangun hunian sementara secepatnya setelah lahan relokasi rampung disiapkan pemerintah daerah,” kata Suharyanto. (*)

Pewarta : Rochmat Shobirin
Editor : Imadudin Muhammad
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jakarta just now

Welcome to TIMES Jakarta

TIMES Jakarta is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.