https://jakarta.times.co.id/
Berita

CICANA Buka 10.000 Lowongan Kerja ART, Babysitter, dan Caregiver Tahun 2025

Rabu, 23 April 2025 - 19:10
CICANA Buka 10.000 Lowongan Kerja ART, Babysitter, dan Caregiver Tahun 2025 CICANA membuka 10.000 lowongan kerja ART, Babysitter, dan Caregiver Tahun 2025. (Foto: Cicana)

TIMES JAKARTA, JAKARTA – Di tengah tekanan ekonomi dan meningkatnya angka pengangguran pasca-pandemi, sektor informal kembali menjadi andalan masyarakat Indonesia. Salah satu peluang yang kini makin terbuka lebar datang dari sektor tenaga kerja rumah tangga, seperti asisten rumah tangga (ART), babysitter, caregiver, hingga perawat lansia.

Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) per Februari 2024, jumlah pengangguran di Indonesia mencapai lebih dari 7,8 juta orang, mayoritas dari kelompok berpendidikan dasar hingga menengah. Kesenjangan akses terhadap pekerjaan formal mendorong banyak orang untuk mencari peluang kerja yang lebih fleksibel dan cepat diakses.

Menjawab tantangan ini, PT Cicana Indonesia Corp (CICANA)—sebuah perusahaan digital penyedia dan penempatan tenaga kerja rumah tangga—mengumumkan pembukaan 10.000 lowongan kerja baru pada tahun 2025.

“Kami melihat realita bahwa masih banyak pekerja rumah tangga yang tidak mendapatkan perlindungan layak. CICANA hadir untuk mengubah paradigma itu. Di CICANA, pekerja diperlakukan sebagai mitra,” ujar Annisa Kartika, CEO CICANA, dalam keterangan resminya.

CICANA: Platform Digital, Resmi dan Transparan

CICANA-a.jpg

CICANA bukanlah lembaga penyalur konvensional. Dengan dukungan sistem digital rekrutmen modern dan manajemen SDM yang terstandarisasi, CICANA telah mengantongi sertifikasi OSS, izin dari Kementerian Ketenagakerjaan RI, serta terdaftar dalam KBLI 78103 – Aktivitas Penempatan Pekerja Rumah Tangga (APPRT).

Lowongan yang ditawarkan mencakup kategori tinggal menetap (live-in) dan pulang-pergi (live-out), dengan posisi seperti ART, babysitter, nanny, caregiver, dan perawat lansia. Sistem rekrutmennya dapat diakses sepenuhnya melalui ponsel, sehingga memudahkan calon pekerja dari berbagai daerah tanpa harus datang ke kantor pusat.

“Target kami tahun ini adalah membuka 10.000 lapangan kerja baru. Kami ingin jadi jembatan antara kebutuhan majikan dan hak-hak pekerja,” ujar Bagus Dwi Prasetyo, Founder CICANA.

Solusi untuk Pengangguran dan Keadilan Pekerja

Setiap bulan, lebih dari 1.000 calon majikan atau keluarga terdaftar di platform CICANA, dengan permintaan tertinggi berasal dari Jabodetabek dan kota-kota besar di Pulau Jawa. Platform ini memungkinkan proses matching antara pekerja dan majikan secara cepat dan aman, lengkap dengan sistem evaluasi profil serta pelatihan dasar sebelum penempatan.

Yang menjadi pembeda utama adalah komitmen terhadap transparansi dan perlindungan pekerja yakni tanpa biaya pendaftaran, tanpa pemotongan gaji, dan tanpa penahanan dokumen pribadi.

Langkah ini dinilai sebagai angin segar dalam dunia ketenagakerjaan informal di Indonesia, memberikan harapan baru bagi para pencari kerja yang selama ini terpinggirkan dari sistem kerja formal.(*)

Pewarta : Yatimul Ainun
Editor : Imadudin Muhammad
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jakarta just now

Welcome to TIMES Jakarta

TIMES Jakarta is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.