TIMES JAKARTA, JAKARTA – Nama Idayati tengah menjadi perbincangan hangat lantaran akan melangsungkan pernikahan dengan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman. Tidak hanya karena pernikahan dengan Ketua MK, tetapi diketahui ternyata Idayati merupakan adik kandung dari Presiden RI Jokowi (Joko Widodo).
Wanita kelahiran 26 Mei 1966 ini berencana menggelar akad nikah dan resepsi dengan Ketua MK Anwar Usman di Kota Solo pada 26 Mei nanti.
“Yang tanggal 26 (Mei) sudah fix, tapi yang Bima kayaknya belum,” ucap Idayati dilansir dari merdeka.com pada Selasa (22/3/2022).
Anak ketiga dari pasangan Widjiatno Notomihardjo dan Sudjiatmi sebelumnya telah menikah dengan Hari Mulyono yang diketahui merupakan teman Presiden Joko Widodo semasa kuliah.
Adik perempuan kedua dari Presiden Joko Widodo ini sudah berstatus sebagai Janda karena suaminya meninggal sejak 2018 lalu.
Hari Mulyono meninggal dunia di Rumah sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) pada hari Senin, 24 September 2018 lalu. Ia meninggalkan Idayati yang merupakan adik kandung Presiden RI Jokowi dan dua orang anak yaitu Septiara Silvani Putri dan Adityo Rimbo Galih Samudra. (*)
Pewarta | : Ahmad Nuril Fahmi |
Editor | : Deasy Mayasari |