TIMES JAKARTA, BOGOR – CV Niaga Usaha Bersama yang bergerak di bidang jasa multimedia yang fokus terhadap layanan IT, Provide Solution and Security System ini memulai usahanya sejak tahun 2015 lalu.
Taufik Hidayat selaku pemilik CV Niaga Usaha Bersama menceritakan bahwa sebelum merintis usaha CCTV dan IT, ia sempat berniaga handphone dan komputer yang berlokasi di Bogor Trade Mall sekitar tahun 2010 lalu.
“Pada saat itu penjualan handphone masih booming karena sedang maraknya kebutuhan handphone berbasis android yang sedang trend dengan berbagai macam merk serta feature terbaru sebagai pengganti handphone generasi Blackberry pada saat itu,” cerita Taufik Hidayat kepada TIMES Indonesia pada Rabu (1/3/2023).
Menurutnya, kendala yang dihadapi saat menjalani usaha handphone yang diberikan nama NusaCell tersebut yaitu tidak adanya kontinuitas untuk pelayanan jasa instal aplikasi di handphone.
“Karena kalau handphone sudah dibeli, pelanggan sudah bisa install sendiri aplikasinya. Seiring dengan perkembangan zaman yang begitu cepat mengikuti perubahan teknologi yang pesat bahkan kehadiran marketplace memiliki dampak terhadap penjualan handphone yang menurun,” ujarnya.
Karena kendala yang dialami, Taufik pun mengembangkan usahanya ke bidang IT terutama penjualan komputer dan laptop. Dari situlah ia mulai banyak belajar dan berinovasi terhadap produk dan jasa yang akan dijual sehingga mampu mendongkrak penjualannya hingga bertahan sampai sekarang.
“Zaman sekarang kalau pelanggan beli handphone sudah selesai tanpa harus install program yang custom, hal itu berbeda ketika pelanggan beli laptop pasti ada yang harus di setting program aplikasi lain sesuai kebutuhan mereka,” imbuhnya.
Pada saat memulai usahanya dibidang komputer dan IT, Taufik banyak bertemu dengan komunitas, Asosiasi Pengusaha TIK Nasional (Aptiknas) dan Asosiasi Industri Sistem Keamanan Indonesia (AISKINDO) dan mengenal produk CCTV.
“Disitulah saya mulai mendalami produk dan jasanya hingga makin banyak pelanggan dari berbagai segmen pasar baik dari perorangan maupun instansi pemerintah dan swasta,” kata Taufik.
Taufik menuturkan, produk CCTV yang terintegrasi dengan sistem keamanan, akses kontrol, sistem antrian, barrier gate untuk parkir bahkan sistem alarm memiliki peran untuk memproteksi aset bagi pemiliknya. Dari sinilah dirinya lebih fokus menjalankan usahanya di bidang produk dan jasa yang memanfaatkan teknologi terkini berbasis analitik yang dapat memberikan solusi dalam jasa pengamanan, pemantauan dan pengelolaan asset bahkan menjadikan bangunan “smart” yang terintegrasi dalam satu sistem yaitu lewat CCTV dan alat pendukungnya.
Ia menerangkan, produk jasa CCTV ini banyak yang dikelola terutama selain penjualan produk, ada jasa pemeliharaan serta spare part lainnya. Ia menuturkan, hampir semua aset property memiliki CCTV bahkan selain property bangunan Gedung dan perumahan, kebutuhan CCTV sendiri makin merebak ke area publik.
“Karena kebutuhan keamanan yang makin pesat hingga saat ini tidak lekang oleh waktu dan produknya pun selalu update terhadap perkembangan teknologi terkini,” terang pria yang memiliki outlet di Kawasan Ruko Grande No. 2 Sindangbarang Kota Bogor Jawa Barat.
Adapun varian produk keamanan dan jasa yang dikelola oleh CV Niaga Usaha Bersama sejak tahun 2018 ini sudah mulai dikenal oleh masyarakat luas terutama melalui merk yang diunggulkan yaitu HIKVISION dan merk VIGI dari TP Link
“Karena merk yang banyak dicari pelanggan tersebut yang jadi andalan CV Niaga Usaha Bersama hingga mampu menjangkau klien mulai dari UMKM sampai Perusahaan besar seperti PT CCIE (Cibinong Center Industrial Estate), PT Hitachi Construction Machinery Indonesia, KFC, Sinarmas dan lainnya,” tambahnya.
Untuk kebutuhan informasi lebih lanjut dapat menghubungi langsung ke 08111184472 WA 08111984472 serta dapat berkunjung ke website www.nusasolusi.co.id. (*)
Pewarta | : Ahmad Nuril Fahmi |
Editor | : Deasy Mayasari |