https://jakarta.times.co.id/
Olahraga

Bintang Muda Pecahkan Rekor, Arimbi Syifana Gabung Jakarta Livin Mandiri di Proliga 2026

Sabtu, 22 November 2025 - 10:12
Bintang Muda Pecahkan Rekor, Arimbi Syifana Gabung Jakarta Livin Mandiri di Proliga 2026 Arimbi Syifana pecahkan rekor sebagai pemain termuda yang berlaga di kompetisi voli profesional kasta teratas Indonesia, Proliga 2026. (Foto:Livin Mandiri)

TIMES JAKARTA, JAKARTAProliga 2026 diprediksi menjadi titik balik pembinaan atlet muda Indonesia setelah Jakarta Livin Mandiri resmi merekrut opposite 13 tahun, Arimbi Syifana Andayani. Langkah berani ini tak hanya mencetak sejarah—tetapi juga menjadi sinyal bahwa klub-klub besar mulai menata ulang strategi regenerasi.

Arimbi, kelahiran Semarang, 16 Maret 2012, sebelumnya mencuri perhatian publik saat tampil impresif di Livoli Divisi Utama 2025. Di usia yang masih belia, kualitas serangannya dianggap setara pemain dewasa dan membuatnya diburu banyak tim, sebelum akhirnya resmi berlabuh di Jakarta Livin Mandiri.

Keputusan ini juga berpotensi memecahkan rekor pemain termuda Proliga, menggeser torehan Nurlaili Kusumah yang debut pada usia 14 tahun. 

Fokus pada Proses, Bukan Rekor

Asisten Pelatih Jakarta Livin Mandiri, Octavian, menegaskan bahwa perekrutan Arimbi bukan didorong ambisi mencatatkan rekor, melainkan bagian dari proyek pembinaan jangka panjang.

“Kami melihat potensi luar biasa pada Arimbi. Dia pemain dengan paket komplit, punya power dan insting bermain yang bagus,” ujar Octavian saat dihubungi TIMES Indonesia, Sabtu (22/11/2025). 

“Usianya yang sangat muda membuat kami harus ekstra hati-hati dalam manajemen beban latihan dan ekspektasi.”

Octavian, yang sebelumnya mengenal Arimbi saat masih di klub O2C, menegaskan bahwa tim tidak akan memberikan target muluk-muluk di musim perdananya.

“Kehadiran Arimbi adalah investasi jangka panjang, baik untuk klub maupun masa depan voli Indonesia,” tambahnya.

Bocah Ajaib yang Bersiap Hadapi Panggung Proliga

Dengan posisi sebagai opposite hitter, Arimbi sering disebut mengikuti jejak idolanya, bintang Timnas Indonesia Megawati Hangestri Pertiwi. Meski belum ada kepastian tanggal debut, kehadirannya telah menjadi magnet baru bagi penonton yang penasaran melihat aksi “bocah ajaib” ini di kasta tertinggi voli nasional.

Jakarta Livin Mandiri sendiri terus mematangkan skuad untuk menjadi kandidat kuat juara di Proliga 2026, mengombinasikan pemain senior berpengalaman dengan talenta muda berpotensi besar.

Musim baru Proliga akan digelar 8 Januari–6 April 2026 di 10 kota di Indonesia, dan kehadiran pemain termuda sepanjang sejarah kompetisi dipastikan menjadi salah satu storyline terbesar musim ini. (*)

Pewarta : M. Marhaban
Editor : Imadudin Muhammad
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jakarta just now

Welcome to TIMES Jakarta

TIMES Jakarta is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.