https://jakarta.times.co.id/
Berita

Diskon Tarif Tol Diminta Berlaku Penuh pada 24 Maret-10 April

Jumat, 14 Maret 2025 - 11:35
Diskon Tarif Tol Diminta Berlaku Penuh pada 24 Maret-10 April Gerbang Tol Colomadu yang berada di Jalan Tol Solo-Ngawi. (FOTO: Jasa Marga)

TIMES JAKARTA, JAKARTA – Komisi V DPR RI meminta pemerintah untuk memperpanjang durasi pemberlakuan diskon tarif tol selama arus mudik dan balik Lebaran 2025. Wakil Ketua Komisi V DPR RI, Ridwan Bae, menyatakan bahwa diskon tol sebaiknya berlaku penuh mulai 24 Maret hingga 10 April 2025 untuk memberikan keringanan bagi masyarakat yang melakukan perjalanan mudik.

Ridwan mengapresiasi langkah pemerintah dalam memberikan diskon tarif tol sebesar 20 persen pada periode arus mudik dan balik. Namun, ia menilai kebijakan tersebut masih perlu diperpanjang agar tidak terjadi penumpukan kendaraan pada tanggal-tanggal tertentu.

"Usulan kebijakan memperpanjang masa diskon tarif tol tersebut untuk menghindari penumpukan kendaraan selama arus mudik maupun balik pada tanggal-tanggal yang telah ditentukan," ujar Ridwan dalam pernyataannya di Jakarta, Jumat (14/03/2025).

Menurutnya, lonjakan jumlah pengguna jalan tol pada musim mudik Lebaran 2025 diprediksi meningkat signifikan. Oleh karena itu, ia juga meminta agar diskon tarif tol tidak hanya berlaku di ruas tol Trans-Jawa, tetapi juga di semua ruas jalan tol di Indonesia.

"Masyarakat di seluruh Indonesia perlu mendapatkan manfaat dari kebijakan ini, sehingga beban biaya perjalanan dapat dikurangi. Ini juga sebagai bentuk kompensasi bagi pengguna jalan tol atas belum terpenuhinya standar pelayanan minimal jalan tol," tambahnya.

Selain membantu masyarakat, perpanjangan diskon tarif tol juga dinilai sebagai langkah strategis untuk mengurai kepadatan lalu lintas. Ridwan menekankan bahwa kebijakan ini dapat memberikan dampak positif bagi sektor pariwisata dan meningkatkan perputaran ekonomi daerah.

Sebelumnya, pemerintah telah mengumumkan rencana pemberian diskon tarif tol untuk arus mudik dan balik Lebaran 2025. PT Jasa Marga dan PT Hutama Karya akan menerapkan diskon 20 persen selama enam hari, yaitu 24-27 Maret pada arus mudik dan 8-9 April pada arus balik.

Diskon tersebut akan berlaku di beberapa ruas tol utama seperti Tol Jakarta-Cikampek, Tol Mohammed Bin Zayed (MBZ), Tol Palimanan-Kanci, Tol Batang-Semarang, dan Tol Semarang ABC. Selain itu, pemerintah juga mempertimbangkan pemberian diskon tambahan hingga 30 persen untuk pengguna tol tertentu. (*)

Pewarta : Antara
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jakarta just now

Welcome to TIMES Jakarta

TIMES Jakarta is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.